Senin, 20 Oktober 2014

Sindoro for GV

Akhirnya muncul juga posting terbaru setelah sekian lama menghilang. Kali ini Perjalanan menuju puncak Gunung Sindoro akan menjadi pengalaman baru bagi kami penikmat indahnya alam.
Gunung Sindoro terletak di wilayah Temanggung dan Wonosobo, Jawa Tengah. Gunung ini memiliki ketinggian 3150 mdpl. Pendakian ini terasa sangat istimewa, dikarenakan pendakian terakhir kami dengan status Mahasiswa. Pendakian ini nantinya akan kami persembahkan kepada Geodesi 2009 yang merayakan hari jadinya ke 4. 
Perjalanan ini dimulai tanggal 15 Januari 2014 s.d. 17 Januari 2014. Tim berjumlah 14 orang yaitu boye, lutgar, saya, ega, dayat, yudit, adi, hendri, cimed, mas hadi, yanies, vidhe, canny, dan Sabrina. selain Boye, ini adalah pendakian gunung sindoro yang pertama bagi kami dan bagi adi, hendri, sabrina ini adalah pendakian gunung mereka yang pertama kali. Kami semua mahasiswa Teknik Geodesi Undip, kecuali boye dan sabrina. 
Kami berangkat pukul 19.00 WIB dari Tembalang, Semarang dan sampai di Pos Kledung, Temanggung sekitar pukul 10.00 WIB. Pukul 01.00 WIB kami memutuskan untuk memulai perjalanan, namun setelah berjalan kurang lebih 2 jam tim memutuskan untuk turun kembali karena badai, kabut menutupi jarak pandang hingga hanya mampu melihat sejauh 2-3 meter. Beristirahat di base camp kledung adalah hal yang tepat mengingat cuaca malam yang kurang bersahabat.
Suasana Personel Tim di Basecamp Kledung, setelah diterpa badai malam harinya (11.00WIB)

Atas (Kiri-Kanan) : Hendri, Cimed, Rizna, Yudith, Adi, Mas Hadi
Bawah (Kiri-Kanan) : Dayat, Canny, Vidhe, Yanies, Sabrina, Lutgar, Boye (12.30WIB)

Perjalanan menyusuri jalan setapak yang lumayan lebar,jalanan tersusun dari batuan yang tersusun rapi . Masih terdapat jasa ojek sampai sini. (13.00WIB)


Bersambung..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar